EA Cabe Rawit

Sejarah
Siaa yang tak kenal EA yang satu ini EA yang dibuat oleh ahli EA Indonesia yang memunyai nickname "dhonic" yang ia ciptakan untuk membantu transaksi dalam trading forex. Awal pembuatannya terinspirasi dari EA ruwet yang telah dibuat sebelumnya dengan ditambahkan strategi martingale,
dan jadilah EA Cabe Rawit. Sukses dengan EA ruwetnya, kini EA Cabe Rawit pun menjadi terkenal karena profit yang didapat begitu cepat menjadi puluhan % dalam sehari. Dengan begitu EA ruwet versi martil ini resmi di publikasikan pada tanggal 4 Desember 2011 pukul 08 : 58 WIB. Anda dapat menemukan pembuatnya di myfxbooknya : http://www.myfxbook.com/members/dhonic

Pesan dari pembuat Eanya :
“EA ini merupakan EA Ruwet versi martil. EA ini udah saya coba di EU, GU dan UJ TF H1 dgn modal $100 tiap pair dan leverage 1:1000 di Insta. Untuk Pair yg lain silahkan diexplore, dan juga perlu kebijakan MM yg bagus serta atur step. Resiko ditanggung sendiri ya....”

Prinsip Kerja EA
Pada prinsipnya, EA Cabe Rawit akan melakukan open posisi menggunakan range harian, bila range harian sudah mencapai setengah dari harga range, maka EA akan mulai open posisi, dan EA akan menyudahi transaksi bila mencapai puncak dari range yang sudah di tentukan dari pembuat EA. Mengingat harga kadang terjadi sideway, maka ditambahkan 2 indicator sebagai signal disaat terjadi sideway yaitu BBStop dan Ruwet.



Karakteristik
EA Cabe Rawit bisa dikatakan EA yang “Full Otomatis” namun tidak disarankan menyerahkan seluruhnya kepada EA. Menggunakan strategi Martingale Close All, jika semua transaksi ada yang sudah menghasilkan profit dan menutup loss yang ada, maka EA akan menutup semua transaksi saat itu juga.

Rekomendasi Setting
EA Cabe Rawit termasuk EA yang mengandalkan range harian sebagai acuan trading, maka fokuskan pada pair yang cepat mendekati setengah harga pair,(contoh : bila mendekati sesi Eropa maka pair yang cocok dipakai adalah EURUSD, atau GBPUSD. Bila mendekati sesi Asia maka pair yang cocok digunakan adalah USDJPY, GBPJPY) Rekomendasi setting yang kami uji coba adalah :

Pair : EURUSD atau EURJPY
Balance : $10.000 (standart) atau $100 (micro)
Server : digit 4
Time Frame : 15 menit
Lot : 1
Setting lain : ikuti EA
Acuan : hidupkan EA hanya bila ada candle besar, setelah profit, matikan EA



Kelebihan
Kelebihan dari EA cabe rawit adalah :
1. Bisa berjalan otomatis setiap waktu
2. Tersedia SL dan TP
3. Open sesuai range harian
4. Mengikuti candle besar sebagai acuan
5. Bisa bekerja saat terjadi trend maupun sideway

Kekurangan
Kekurangan dari EA cabe rawit adalah :
1. Tidak bagus dipakai dibanyak pair
2. Tidak bisa membedakan trend kencang dan reversal

Backtest
Dari hasil backtest, EA bisa menghasilkan profit yang besar, kini uji coba dilakukan dengan transaksi beberapa hari saja dimulai dari tanggal 13 Desember 2011 - 20 Desember 2011 (8 hari). Hasilnya sebagai berikut :



Modelling quality : 82,97%
initial balance : $10.000
Drawdown : 60.88%
profit bersih : $10.324,95
Total trade : 84
Large profit : $1920
Large loss : $72

Download
EA Cabe Rawit dapat didownload di bawah ini :
EA Cabe Rawit (28 kb)

sudah disertakan indicator dikemas menjadi satu paket dalam winrar

Kesimpulan
EA Cabe Rawit sangat bagus bisa menghasilkan profit begitu cepat, namun perlu dilakukan kaji ulang. Mengingat EA menggunakan martingale close all, dibutuhkan pengalaman dalam trading range, sehingga jika terjadi risiko kecelakaan, maka trader dapat mengcover. Dari pengalaman penulis, EA tidak mampu mengatasi MM. Bila EA sudah tidak konsisten dalam mengikuti rule, matikan segera EA Cabe Rawit.
di tulis oleh Achmad Rouf Parmadi seutarforex.com

1 Komentar untuk "EA Cabe Rawit"

is located in China shoes are the first of the three - Fujian Jinjiang City of Chendai. More than a decade,

ini blog dofollow , U comment I follow

Back To Top